Marhaban Ya Ramadhan

Minggu, 16 Agustus 2009

Ramadhan Telah Tiba


Menyongsong Ramadhan Segala puji bagi Allah semata, shalawat serta salam semoga terlimpah kepada Nabi Muhammad shallallahu alaihi wasallam beserta seluruh keluarga dan sahabatnya.

Ramadhan Telah Tiba

Semoga Allah memberikan umur kepada kita untuk bisa menikmati keberkahan Allah di bulan Ramadhan yang sangat spektakuler, yang membuat orang-orang putus harapan bisa berharap, dan yang putus asa bisa bangkit. Jika kita banyak mengalami kesulitan, seakan tidak ada lagi harapan, maka Ramadhan adalah saat di mana Allah tidak akan mengecewakan hamba-hamba-Nya. Karena itu, seharusnya kita bersimbah do’a karena kerinduan yang mendalam ingin mendapatkan jaminan keberkahan Allah SWT di bulan ramadhan.

Bulan Ramadhan Bulan Penuh Barokah

Bulan saat amal kebaikan dilipat gandakan dan penuh berkah dalamketaatan, bulan pahala dan keutamaan yang agung. Maka seyogyanyasetiap yang mengetahui sifat-sifat tamu ini untuk menyambutnya sebaikmungkin, mempersiapkan berbagai amal kebajikan agar memperolehkeberuntungan yang besar dan tidak berpisah dengan bulan itu, kecualiia telah menyucikan ruh dan jiwanya. Allah Ta'ala berfirman, artinya,Sungguh beruntunglah orang yang menyucikan jiwa itu [QS.asy-Syams: 9].

Ramadhan Bulan Ampunan

Kita tidak akan pernah berjumpa dengan kemudahan ampunan kecuali di bulan Ramadhan. Sebesar apa-pun dosa kita, sungguh! Allah menjanjikan ampunan di bulan Ramadhan.

Jika kita merasa berat hidup karena lumuran dosa, ketahuilah ampunan Allah di bulan Ramadhan lebih dahsyat daripada dahsyatnya dosa-dosa kita. Jika kita merasa jauh dari rahmat Allah, hidup gersang dan kering, maka Ramadhan adalah sarana yang paling cepat untuk mendapat rahmat dari Allah SWT.

Jika kita dililit permasalahan utang-piutang, maka Allah Yang Maha Kaya yang menjanjikan terkabulnya doa dan dilunasinya apa yang kita butuhkan. Karena itu, sungguh sangat rugi andai kita tidak bergembira dan tidak bersemangat menghadapi bulan yang penuh keberkahan ini.

"Hai orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu agar kamu bertakwa" (QS. Al-Baqarah (2): 183).

Selamat berpuasa !!!

By : www.kumpulanartikelislami.blogspot.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar